DANAU KEMBAR

|




Danau Diatas dan Danau Dibawah yang sering disebut dengan Danau Kembar merupakan salah satu obyek wisata andalan Kabupaten Solok. Kedua danau yang letaknya berdekatan ini terletak pada dua kecamatan berbeda. Danau Diatas dengan luas sekitar 17,19 Ha terletak di Kecamatan Lembah Gumanti, sementara Danau Dibawah seluas seluas 16,83 Ha berada di Kecamatan Danau Kembar.

Danau Diatas berada pada dataran tinggi Alahan Panjang. Lokasinya sekitar 25 km sebelah timur ibukota Kabupaten Solok Arosuka arah ke Muara Labuh. Danau ini dikelilingi oleh lahan pertanian hortikultura seperti sayur sayuran, buah-buahan seperti markisa dan kesemek. Lokasi wisata ini mudah dijangkau karena berada ditepi jalan raya serta bisa ditempuh dalam waktu sekitar 1 Jam dari Arosuka atau sekitar 1,5 jam dari Padang, ibukota Propinsi Sumatera Barat.



Bila menggunakan angkutan umum, danau ini bisa dicapai dalam waktu 2 jam perjalanan dari terminal Bareh Solok Kota Solok. Jalan raya menuju danau ini mulus dan sepanjang perjalanan anda bisa menikmati pemandangan pedesaan dan perkebunan teh yang indah.
Untuk penginapan juga tersedia fasilitas Convention Hall. Disitu terdapat Guest House, villa, wisma atau penginapan dengan harga yang terjangkau. Lokasinya juga tenang dan jauh dari kebisingan. Convention Hall juga cottage-cottage modern dengan fasilitas yang lengkap dipinggiran danau. Cottage ini bisa disewa secara berkelompok ataupun perorangan.

Sementara Danau Dibawah Danau terletak sekitar 1 km di sebelah selatan Danau Diatas. Lokasinya yang boleh dikata berdampingan dengan Danau Diatas menyebabkan kedua danau ini dikenal dengan sebutan Danau Kembar. Kedua danau ini bisa dilihat secara bersamaan dari puncak suatu bukit yang berada diantara kedua danau. Puncak bukit tersebut dinamakan Panorama Danau Kembar. Disana terdapat sarana wisata yang telah dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Solok untuk memberikan kenyamanan wisatawan dalam menikmati keindahan Danau Kembar.



Danau Dibawah dikelilingi oleh perbukitan dataran tinggi yang berhawa dingin. Hamparan danau ini berada kecamatan Danau Kembar. Penduduk sekitar danau sebagian besar adalah petani. Umumnya mereka menanam tanaman hortikultura sebagai mata pencaharian utama.
Danau Kembar merupakan tempat rekreasi yang sangat mengesankan dengan panorama yang indah serta suasana pedesaan yang sangat asri. Dataran tinggi dan bukit bukit disekitarnya sangat cocok untuk penggemar olahraga travelling, hiking, camping dan juga sebagai tempat rekreasi keluarga. Kota terbesar di daerah Danau Kembar ini adalah Alahan Panjang yang berjarak sekitar 65 km dari Kota Padang. Disini tersedia sarana umum yang cukup lengkap dengan harga terjangkau. Namun sayangnya keindahan alam Danau Kembar tersebut belum mendapat tempat di hati wisatawan lokal dan mancanegara. Ini terbukti dengan masih minimnya jumlah kunjungan wisatawan datang ke daerah ini.

1 komentar:

aMee Syariez mengatakan...

i laikit ...
jaDi pngeN puLkam ni bg ..
muDah2an dankER ttEp cleaN y bgg

Posting Komentar

DI COMMENT YA